12 MANFAAT SHOLAT TAHAJJUD




Sholat tahajud merupakan sholat sunat yang dikerjakan di waktu malam. Ada banyak manfaat dengan melakukan sholat tahajud dalam kehidupan sehari-hari. Sholat tahajud yang benar dilakukan pada malam hari setelah bangun dari tidur. Kamu dapat melakukan sholat tahajud sebelum sahur. Ibadah ini termasuk sunnah mu'akad, yaitu sunah yang dikuatkan dengan syara'. Kamu bisa mengerjakannya paling sedikit 2 rakaat dan tidak ada batasan.

Diriwayatkan Aisyah R.A, ia berkata :

“Nabi SAW mengerjakan shalat malam hingga bengkak kedua telapak kaki beliau,lalu aku katakan kepada beliau,’Mengapa engkau melakukan seperti ini, ya Rosulullah, padahal dosamu yang lalu maupun yang akan datang telah diampuni oleh Allah? ‘Beliau menjawab,’Apakah aku tidak boleh menjadi hamba Allah yang bersyukur?” (HR Bukhori VIII/449 dan Muslim 2819 dan 2820).

Seseorang yang selalu terbiasa shalat tahajud akan bisa mengontrol emosinya, karena mempunyai ketenangan dan kedamaian jiwa. Beberapa manfaat shalat tahajud adalah sebagai berikut:

     
     1.     Penghapus dosa serta mencegah berbuat dosa

Shalat tahajud merupakan ibadah sarana mendekatkan diri kepada Allah. Jika kita ingin meminta sesuatu tentunya kita harus mendekatkan diri kepada yang akan kita mintai. Seperti kita ingin meminta ampunan atas dosa-dosa yang telah kita perbuat maka kita harus mendekatkan diri kepada Allah agar tobat kita diterima serta diampuni.

Shalat tahajud hanya akan dilakukan secara rutin dan istikomah oleh orang-orang yang mempunyai niat tulus sehingga keistimewaan shalat tahajud diberikan kepada orang-orang yang mau dan mampu melakukan shalat tahajud denga penuh niat dan keikhlasan.

Salah satu keistimewaan shalat tahajud ialah media untuk menghapus dosa-dosa yang telah kita perbuat serta akan mencegah kta melakukan kembali karena setiap malam kita akan mengingat Allah bahwa Dzatya maha melihat sehingga kita akan selalu merasa terawasi sehingga akan mencegah kita berbuat dosa kembali.
Jika ingin semua dosa-dosa yang dilakukan selama ini di ampuni oleh Allah SWT, maka akan lebih baik bila juga melakukan shalat taubat. Dengan melakukan taubat yang sungguh-sungguh, Insyaallah Allah akan mengampuni semua dosa-dosa yang pernah di perbuat dan tidak akan mengulanginya lagi, dengan kata lain menjauhkan hal-hal yang mendatangkan dosa.
     
     
     2.     Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Dengan meningkatnya sistem kekebalan tubuh ini akan menjadikan tubuh kita tidak mudah terserang penyakit. Di bulan Ramadhan ini, kamu dapat melakukan sholat tahajud untuk mengumpulkan tabungan pahala yang berlipat ganda. Tapi harus diingat ketika melaksanakan sholat tarawih, jangan langsung melaksanakan sholat witir. Tidurlah lebih dulu, lalu bangun tidur salat tahajud. Kemudian diakhiri dengan sholat witir.

        
      3.     Tanda takwanya terlihat di muka

Orang yang terbiasa melakukan shalat tahajud maka wajahnya akan terlihat bersinar. Hatinya akan tertuntun dengan kebaikan-kebaikan karena shalat akan mencegah perbuatan keji dan munkar. Shalat tahajud akan menjaga keimanan seseorang akan tetap ada didalam hati sehingga kita akan senantiasa teringat kepada Sang Pencipta.

Diriwayatkan dari Abu Huroiroh r.a, bahwa Rosulullah SAW bersabda:

“Setan mengikat pada ujung kepala salah seorang diantara kalian jika tidur dengan tiga ikatan. Masing-masing ikatan mengatakan: “Engkau masih memiliki malam yang panjang, maka tidurlah!’ Jika ia bangun lantas menyebut nama Allah, maka terlepaslah satu ikatan. Jika ia berwudlu, maka lepaslah ikatan berikutnya. Dan jika ia mengerjakaan shalat, maka terlepaslah satu ikatan lagi, sehingga keesokan harinya ia menjadi giat, demikian juga jiwanya akaan menjadi baik. Jika tidak demikian, maka keesokan harinya ia menjadi kotor jiwanya lagi pemalas.” (HR. Muslim 1163).

     
     4.     Memperoleh cinta dan ridho Allah

Ketika orang-orang yang lain sedang menikmati tidurnya, tetapi orang mukmin bangun dan memilih meninggalkan kenyamanan tidur dan membunuh syahwatnya. Mereka bangun melaksanakan shalat tahajud untuk mendekatkan diri kepada Allah. Dan janji Allah nyata bahwa orang-orang yang senantiasa mendekat dan meminta kepada-Nya maka akan dikabulkan.

Allah akan cinta dan ridho kepada hambanya yang mau mendekatkankan diri. Jika Allah sudah cinta dan ridho kepada kita maka apapun yang kita panjatkan akan terkabul selama masih untuk kebaikan. Dan orang yang beriman tentunya pasti tidak akan meminta hal-hal selain untuk kebaikan. Allah tidak akan pernah membiarkan hamba yang dicintainya kekurangan dalam hal harta ataupun lainnya. Allah yang akan mencukupkan semua kebutuhan kita.

     
     5.     Dikabulkannya doa-doa

Shalat sunat tahajud merupakan shalat sunat yang dianjurkan karena janji Allah telah jelas bahwa orang yang mau melaksanakan shalat tahajud kemudia setelahnya meminta sesuatu maka akan diberikan, memohon ampun maka akan diampuni, siapa yang berdoa akan dikabulkan.

Diriwayatkan dari Jabir r.a, bahwa ia berkata: Aku telah mendengar Rasulullah SAW bersabda:

“Sesungguhnya diwaktu malam itu terdapat suatu waktu yang jika saja bertepatan dengan waktu itu seorang hamba muslim memohon kebaikan kepada Allah berkenaan dengan urusan dunia dan akhirat, sudah pasti Allah akan memberikannya kepadanya. Waktu itu terdapat pada setiap malam.” (HR. Muslim)

Pada saat sepertiga malam malaikat akan turun ke bumi dan memeriksa siapa yang berdoa maka doanya akan disampaikan kepada Allah. Doa yang dipanjatkan pada waktu-waktu mustajabah akan terkabul. Salah satu waktu yang mustajabah untuk berdoa yaitu ketika sepertiga malam. Berdoalah kepada Allah apa yang menjadi hajatmu dan apa yang menjadi keluh kesahmu mengadulah kepada-Nya maka Allah lah Sang maha pengatur segalanya.

     
     6.     Akan diangkat derajatya ke tempat yang terpuji

Allah akan mengangkat derajat orang-orang yang melaksanakan shalat tahajud dengan derajat yang mulia. Shalat merupakan sholat yang menjadi dasar amalan sementara sholat tahajud ayang akan menjadi ibadah tambahan yang akan menjadikan penolong bagimu diakhirat nanti. Orang yang melaksanakan sholat tahajud akan di berikan tempat yang berbeda dari orang yang tidak melaksanakan sholat tahajud.

Orang yang melaksanakan sholat tahajud akan diberikan derjat mulia serta tempat yang terpuji sehingga membedakan mana yang bertaqwa dan mana yang tidak bertaqwa. Kenikmatan serta derajatnya tidak ada yang bisa menyamainya di dunia ini karena hanya akan diberikan kepada orang-orang yang mau melkasanakan shalat tahajud dengan penuh keikhlasan di akhirat nanti.

     
     7.     Terhindar dari Infeksi Pernapasan

Melakukan sholat tahajud merupakan salah satu gaya hidup sehat. Sholat tahajud membantu meningkatkan kesehatan yang mampu mencegah berbagai macam penyakit. Hal ini juga baik untuk pernapasan, karena sholat tahajud menjadi terapi yang sangat baik untuk menyembuhkan dan mencegah infeksi pernapasan, dan menurut salah satu pakar kesehatan dari Universitas Indonesia salah satu cara untuk melakukan gaya hidup sehat yaitu dengan membiasakan diri melaksanakan sholat tahajud. Sholat tahajud akan membantu tubuh meningkatkan kesehatan serta menyembuhkan berbagai macam penyakit yang diderita seperti penyakit pernapasan.

     
     8.     Menjaga ketampanan dan kecantikan

Melaksanakan sholat tahajud akan menjaminkan ketampanan dan kecantika pada seseorang tidak hanya pada lahir atau fisiknya tetapi pada batin atau hatinya. Setiap orang pasti akan mendambakan kecantikan atau ketampanan. Tahajud ini akan menjadikan terapi untuk anda menjadi tampan atau cantik secara lahir ataupun batin.

Seperti yang telah nabi jelaskan dalam sebuah hadist “ bahwa orang yang melaksanakan sholat tahajud akan wajahnya akan terlihat atampan atau cantik di siang harinya.” (HR Ibnu Majah).

     
     9.     Shalat yang paling afdhol setelah shalat lima waktu

Shalat tahajud merupakan sholat yang paling afdhol setelah sholat lima waktu. Shalat tahajud dilaksanakan pada tengah malam yang akan memberikan waktu dan suasana khusu’ untuk berdoa. Diwaktu tersebut kita dapat menumpahkan segala keluh kesah yang kita rasakan kepada Sang Kholiq. Hanya kepadanya tempat yang tepat untuk mengadu dan meminta.

Diriwayatkan dari Ibnu Umar r.a, bahwa ia berkata: Sesungguhnya Nabi SAW telah bersabda:’

“Jadikanlah sholat witir sebagai akhir sholat kalian di malam hari.” (HR. Bukhori (II/406), Muslim (751), Abu Dawud (1438) dan nasa’I (230-231)

Hati kita akan merasa aman, nyaman serta keikhlasan akan tercipta pada setiap kejadian yang telah menimpa dalam kehidupan. Karena shalat tahjud ini merupakan shalat yang afdhol setelah shalat fardu maka Allah memberikan banyak keistimewaan kepada orang yang mau dengan ikhlas dalam melaksanakannya. Makna ikhlas yang melakukannya semata-mata hanya karena Allah.

     
     10.      Membesarkan rongga paru-paru

Manfaat tahajjud berikutnya ada pada gerakan shalat tahajjud. Gerakan shalat yang kita kerjakan buakan berati hanya gerakan saja tanpa mempunyai arti dan manfaat. Gerakan shalat yang kita lakukan ketika shalat mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Salah satu gerakan yang bermanfaat untuk kesehatan yaitu gerakan takbiratul ihram kemudian kita bersedekap.

Gerakan tersebut akan membuka rongga paru-paru menjadi besar sehingga akan memperlancar aliran udara menuju paru-paru. Hal ini akan sangat bermanfaat untuk kesehatan paru-paru kita. Shalat tahajud yang dilakukan pada pagi hari yaitu jam 03.00 pagi akan semakin mendukung kesehatan tubuh karena kita akan melakukan gerakan-gerakan yang dapat memberikan manfaat banyak bagi kesehatan tubuh bahkan manfaatnya akan lebih dibanding dengan olahraga.

     
     11.     Melancarkan Aliran Darah

Selain untuk terhindar dari infeksi pernapasan, melakukan sholat tahajud dengan gerakan-gerakan yang dilakukan serta bangun di sepertiga malam akan menjadikan seperti terapi penyakit yang ada ditubuh kita. Hal ini karena dapat menyembuhkan berbagai penyakit yang ada didalam tubuh kita. Telah dilakukan riset bahwa secara bio-teknologi shalat tahjud mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh seseorang.

Sistem kekebalan tubuh ini yang akan menjadikan tubuh tidak mudah terserang penyakit karena sistem imun yang akan menyerang setiap bibit penyakit serta benda asing yang masuk ke dalam tubuh kita. Melaksanakan shalat tahajud sangat baik untuk para penderita penyakit berat seperti kanker bahkan dapat menghilangkan rasa nyeri yang sering melanda penderita kanker.
     
     
     12.     Menjauhkan diri dari kelalaian hati

Manfaat melaksanakan sholat tahajud salah satunya yaitu maka orang tersebut akan dijauhkan dari kelalaian hati. Maka kita akan selalu diingatkan agar senantiasa ingat kepada Sang Maha besar sehingga hati kita tidak akan sombong, tamak, iri, dengki serta penyakit hati lainnya yang dapat membuat kita lupa dan lalai bahwa sebenarnya kita hidup di dunia ini hanya sebentar ibaratnya hanya numpang minum di warung.

Jangan sampai kita terlena karena kita hanya mampir. Tetap fokus pada tujuan utama kita bahwa hidup yang sesungguhnya adalah ketika telah berada di akhirat nanti. Dalam sebuah hadist dijelaskan bahwa “barang siapa yang melaksanakan sholat malam hari dengan membaca seratus ayat, maka ia tidak akan dicatat sebagai orang yang lalai. Dan apabila membaca dua ratus ayat, maka sungguh ia akan dicatat sebagai orang yang selalu taat dan ikhlas.


Itulah beberapa manfaat yang dapat kita peroleh ketika melaksanakan sholat tahajud, baik manfaat yang bisa kita rasakan di dunia maupun manfaat yang bisa kita rasakan nanti dikhirat. Ketika kita ikhlas menjalankan sholat tahajud dengan istikomah maka kita akan mendapatkan banyak lagi manfaat yang sampai-sampai kita akan bingung bagaimana mensyukurinya.

0 Comments